TALIABU – Pasang calon (Palson) Citra Puspasari Mus dan La Utu Ahmadi resmi mengantongi rekomendasi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai syarat dukungan pada Pilkada Taliabu 2024.
Diketahui surat keputusan dukungan calon ini, diberikan pada hari yang sama yakni, Kamis 4 Juli 2024 dan diserahkan langsung kepada pasangan calon.
Calon Bupati Pulau Taliabu, Hj. Citra Puspasari Mus saat menerima rekomendasi tersebut menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan dua partai tersebut.
“Ucapan terimakasih yang tak terhingga dari kami pasangan calon dan tim, kepada masing-masing pimpinan partai dari tingkat DPC, DPW sampai DPP baik itu PPP maupun PKB yang sudah memberikan kepercayaannya kepada kami. Insya Allah amanah ini akan kami jaga dengan baik,” tuturnya.
Selain ucapkan terima kasih, Citra meminta agar seluruh kader partai PPP-PKB yang berada ditingkat daerah agar mulai bekerja menggalang dukungan dari masyarakat.
“Ayo bergerak kita mulai bekerja, gencarkan konsolidasi disetiap desa, waktu kita tidak banyak. Tetap semangat, salam hangat dari kami berdua,”jelasnya.
Sementara itu, Narahubung kandidat Achun Nurdin, saat di konfirmasi menegaskan selain kedua partai itu, dalam waktu dekat rekomendasi partai yang lain akan segera diberikan juga.
“Pekan ini rekom partai yang lain juga akan kami kantongi, mohon doanya,” pinta Achun.
Saat ditanya partai apa saja, Achun mengaku belum bisa menjelaskan partai apa saja yang akan memberikan dukungan kepada paslon Citra-Utu.
“Belum bisa saya sebutkan, tapi yang pasti pekan ini,” singkatnya mengakhiri. (***)
Jurnalis : HR. Mangawai
Tinggalkan Balasan